Apakah anda ingin membuat sebuah formulir? Anda bisa membuatnya dengan menggunakan kertas dan pulpen, lantas menulis formulir tersebut dalam jumlah yang banyak. Itu akan sangat membuang waktu, dan memerlukan banyak orang. Bayangkan jika kita ingin membuat formulir untuk jutaan orang, berapa banyak waktu yang diperlukan?
Assalamualaikum Warahmatullahi Wabarakatuh.
Agar kita bisa membuat formulir dengan cepat dan rapi, kita bisa menggunakan Google Forms. Google Forms adalah alat besutan Google untuk membuat formulir secara online. Sebetulnya banyak alat untuk membuat formulir lainnya, seperti surveymonkey, dan sebagainya. Namun, menurut saya yang paling gampang adalah memakai Google Forms.
Tentunya setiap alat di internet mempunyai kelebihan dan kekurangannya masing-masing. Walaupun bagus, tetap saja Google Forms memiliki kekurangan. Berikut saya sajikan kelebihan dan kekurangan Google Forms.
Kelebihan Google Forms
- Mudah digunakan. Google Forms sangat cocok bagi para pemula.
- Gratis.
- Bisa dibagikan. Ketika anda sudah membuat formulir di Google Forms, anda bisa membagikan formulir tersebut kepada teman anda. Mereka bisa mengisi di mana saja dan kapan saja
- Memiliki Fitur Spreadsheets. Anda bisa melihat hasil dari orang yang mengisi formulir anda dalam sebuah lembar yang tersusun rapi.
Kekurangan Google Forms
- Tidak bisa digunakan pada forum online.
- Tidak bisa menggunakan equation secara langsung.
Bagaimana? Apakah anda sudah siap untuk membuat Google Forms? Siapkan bahan-bahannya, yakni browser dan koneksi internet. Sedikit kan… Oke, langsung saja kita lanjut ke cara membuat formulir di Google Forms.
Cara Membuat Formulir di Google Forms
Pertama, buka browser anda. Di kolom pencarian, ketik “Google Formulir”, lantas klik link yang paling atas. Atau, anda bisa mengklik link di sini.

Kedua, klik tombol “Buka Google Formulir”. Jika anda diminta untuk masuk ke Akun Google, loginlah ke akun google anda. Setelah itu, selamat datang di halaman pengelola Google Forms. Di sini kita juga bisa memilih untuk menggunakan template yang sudah tersedia, atau memulai dengan template kosong.

Anda juga bisa menekan tombol “Galeri Template” untuk melihat template yang sudah disediakan oleh Google. Kali ini, saya akan menggunakan formulir yang kosong. Caranya, ketuk tanda tambah (+).

Selamat datang di halaman editor formulir. Di sini anda bisa membuat formulir sesuka hati. Sebaiknya, berikan dulu judul dengan menekan tulisan “Formulir tanpa judul” yang terletak di atas “deskripsi formulir”. Setelah itu, anda bisa mengisi deskripsi, agar orang mengetahui apa tujuan anda membuat formulir ini.
Jika anda memperhatikan, di sebelah kanan terdapat beberapa tombol. Saya akan bahas satu-persatu dari a sampai f (dari atas ke bawah).
- Tambahkan Pertanyaan, berfungsi untuk membuat pertanyaan.
- Impor Formulir, jika anda pernah membuat formulir, anda bisa menggunakan format yang sama dengan fasilitas ini.
- Judul. Berfungsi untuk memberikan bagian-bagian dalam sebuah halaman.
- Tambahkan Gambar.
- Tambahkan Video.
- Tambahkan Bagian, berfungsi untuk membuat formulir dalam beberapa halaman.
Mungkin itu saja yang bisa saya sampaikan kali ini, mudah-mudahan bermanfaat bagi kita semua dan sampai jumpa pada artikel berikutnya. Saya akhiri, Wassalamualaikum Warahmatullahi Wabarakatuh.
Leave a Reply